Gelar Sajadah Wali, Kanwil Kemenag Jatim Edukasi Calon Jemaah Haji asal Tuban
Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jawa Timur, berkesempatan menyapa calon Jemaah Haji Kabupaten Tuban estimasi berangkat 2024/2025 di Asrama Haji setempat, Kamis (24/8/2023).
Kanwil Kemenag Jatim, mempunyai program dengan nama Sapa Jamaah Tunda Haji Waiting List (Sajadah Wali). Dimana, program Sajadah Wali tersebut, merupakan bentuk edukasi serta pembinaan terhadap calon jemaah.
Dengan didominasi oleh jemaah berlatar belakang SD sejumlah 12.771 jemaah, SMP 4.572 jemaah. SMA 8.668 jemaah, SM 1.492 jemaah, S1 8.832 jemaah, S2 1.239 jemaah, S3 84 jemaah dan lain-lain 267 jemaah.
Tentu hal itu mempengaruhi pemahaman pelaksanaan ibadah haji. Sebenarnya Gus Men ingin ada pendampingan tapi ada yang protes, kalau ada pendampingan maka jemaah yang sudah daftar lama menjadi tergeser karena digantikan oleh pendamping," tuturnya.
Para jemaah tampak antusias mengikuti kegiatan sapa jemaah haji ini. Menanggapi salah satu jemaah yang menanyakan apakah ada pendampingan mengingat suaminya meninggal sebelum berangkat haji.
Kepala Kantor Kemenag Tuban, Ahmad Munir menjelaskan, berdasarkan Undang-Undang no 8 tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah, jemaah haji yang meninggal dunia bisa dilimpahkan porsinya terhitung mulai tanggal 29 April 2019 sejak diundangkan tidak berlaku surut.
Web Man 1 tuban : https://www.man1tuban.sch.id/
Instagram : https://www.instagram.com/man_1_tuban?igsh=ZjRueWF5NWFrYTcw
Youtube= MAN 1 TUBAN
Komentar
Posting Komentar